-->

SERBA-SERBI PMR

Pengertian PMR Palang Merah Remaja adalah

Pengertian PMR - PMR Kepanjangan dari (Palang Merah Remaja) adalah Organisasi Remaja dibawah binaan PMI yang bermarkas di Masing-masing unit sekolah SD, SMP, SMA.

PMR ini adalah kader relawan di masa depan, maka dari itu untuk regenerasi relawan PMI selalu konsisten memberikan pembinaan kepada Pembina PMR disekolahnya kemudian mengadakan even untuk anggota PMR seperti latgab, uji kecakapan dan Jumbara.

Harapan ada PMR adalah mengenalkan sejak dini membangun karakter remaja menumbuhkan jiwa kemanusiaan suka menolong, sehingga pada saatnya nanti terjun bersama PMI ditugas kemanusiaan, relawan PMI sudah punya ketrampilan.

PMR bagi diri siswa yang tergabung aktif di kegiatan PMR ini juga penting bagus menunjang dimasa depan, misalnya bercita-cita jadi dokter, bidan, perawat, bagus sekali aktif di PMR karena mendapat ilmu ketrampilan seputar kesehatan.

Baca juga : Alasan Masuk Ekstrakurikuler PMR (PALANG MERAH REMAJA)

Jadi Pengertian PMR ini adalah organisasi yang ada disekolah SMP, SMA yang terus berkembang, dibawah binaan PMI, isi kegiatan ada 7 materi salah satu diantaranya materi pertolongan pertama yang cukup dikenal.

Itu dari saya dapat menjelaskan pengertian dari PMI, jika masih membutuhkan referensi lain, berikut ini dikutip dari sumbernya, simak pengertian PMR dibawah ini.


Palang Merah Remaja atau PMR adalah wadah pembinaan dan pengembangan anggota remaja yang dilaksanakan oleh Palang Merah Indonesia. Terdapat di PMI Cabang seluruh Indonesia dengan anggota lebih dari 1 juta orang. Anggota PMR merupakan salah satu kekuatan PMI dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kemanusiaan dibidang kesehatan dan siaga bencana, mempromosikan Prinsip-Prinsip Dasar Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional, serta mengembangkan kapasitas organisasi PMI.

Palang Merah Remaja (disingkat PMR) adalah wadah pembinaan dan pengembangan anggota remaja PMI, yang selanjutnya disebut PMR.Terdapat di PMI kota atau kabupaten di seluruh Indonesia, dengan anggota lebih dari 5 juta orang, anggota PMR merupakan salah satu kekuatan PMI dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kemanusiaan dibidang kesehatan dan siaga bencana, mempromosikan prinsip-prinsip dasar gerakan palang merah dan bulan sabit merah internasional, serta mengembangkan kapasitas organisasi PMI.

Kebijakan PMI dan federasi tentang pembinaan Remaja bahwa:

Remaja merupakan prioritas pembinaan, baik dalam keanggotaan maupun kegiatan kepalangmerahan.
Remaja berperan penting dalam pengembangan kegiatan kepalangmerahan.
Remaja berperan penting dalam perencanaan, pelaksanaan kegiatan dan proses pengambilan keputusan untuk kegiatan PMI.
Remaja adalah kader relawan.
Remaja calon pemimpin PMI pada masa depan.
Palang Merah Remaja atau PMR adalah suatu organisasi binaan dari Palang Merah Indonesia yang berpusat di sekolah-sekolah ataupun kelompok-kelompok masyarakat (sanggar, kelompok belajar, dll.) yang bertujuan membangun dan mengembangkan karakter Kepalangmerahan agar siap menjadi Relawan PMI pada masa depan.

Sumber 1
sumber 2